Mungkin belum banyak sobat yang tahu kalau air memiliki
sifat-sifat yang unik dan menarik. Keunikan sifat-sifat air tersebut di
antaranya disebabkan oleh adanya ikatan hidrogen. Nah, apa saja sifat-sifat
unik tersebut? Berikut ini jawabannya.
- Air merupakan satu-satunya senyawa di alam yang dapat dijumpai dalam tiga wujud, yaitu cair, padat, dan gas.
- Air merupakan senyawa kovalen yang mempunyai titik didih tinggi karena adanya ikatan hidrogen di antara molekul-molekulnya. Pada umumnya, senyawa kovalen dengan masa atom relatif (Mr) kecil mempunyai titik didih rendah dan pada suhu kamar berwujud gas. Pada suhu kamar, kapasitas kalor, kalor penguapan, dan titik lebur air adalah paling tinggi dibanding zat lain.
- Air bersifat stabil terhadap panas, serta dapat bertindak sebagai asam, basa, zat pengoksidasi, dan zat pereduksi.
- Kecepatan molekul air untuk bergerak dalam bentuk cair lebih besar daripada dalam bentuk padat. Ikatan hidrogen dalam air mencegah molekul-molekul air dalam es berikatan sangat kuat. Akibatnya, di dalam es akan terdapat bayak rongga di antara molekul-molekul air. Banyaknya rongga dalam struktur es mengakibatkan es lebih ringan daripada air. Itulah sebabnya es dapat mengapung di atas air. Jika es meleleh pada suhu 0oC, kerapatannya meningkat sebesar 9%.
- Air mengis tubuh manusia sebanyak 65-70%. Manusia bisa hidup lebih lama tanpa makan, daripada tanpa minum.
Sumber : http://www.sinyalpintar.com/2012/09/15.html#.WHhxIrlARkg
Tidak ada komentar:
Posting Komentar